4 Juta Dosis Vaksin Siap Didistribusikan Pada Februari 2021
28 January 2021 by Marcomm

PT Bio Farma (Persero) mengungkapkan jumlah produksi vaksin corona jadi atau siap pakai sudah mencapai 4 juta dosis sejak 21 Januari 2021 dan siap didistribusikan pada Februari 2021 mendatang.
PT Bio Farma (Persero) mengungkapkan jumlah produksi vaksin corona jadi atau siap pakai sudah mencapai 4 juta dosis sejak 21 Januari 2021 dan siap didistribusikan pada Februari 2021 mendatang.
Saat ini, vaksin tersebut masih dalam tahap proses quality control oleh BPOM. “Status produk-produk tersebut, saat ini sedang dalam tahap proses quality control, yang akan dikirimkan ke Badan POM untuk mendapatkan lot release agar dapat didistribusikan. Dan diperkirakan sampai dengan bulan Februari 2021 mendatang, akan siap sebanyak 4 juta dosis vaksin,” ujar Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (23/1/2021)
Sertifikat lulus uji BPOM menunjukan kelayakan dan keamanan vaksin yang akan digunakan untuk masyarakat.
"Kolaborasi antara Bio Farma dengan Sinovac, melalui dua mekanisme, yaitu impor dalam bentuk barang jadi / finished product single dose yang diperuntukan front liner di Indonesia, dan impor dalam bentuk bulk / konsentrat vaksin. Dari bulk ini, akan diproses lebih lanjut di Bio Farma di fasilitas fill and finish yang ada di Bio Farma," kata Honesti dalam keterangan resminya yang dikutip Sabtu (23/1/2021).
Menurut Honesti, Bio Farma akan menerima bahan baku 140 juta dosis, yang akan diterima secara bertahap. Tahap pertama pengiriman bahan baku ini, sudah kami terima sebanyak 15 juta dosis pada 12 Januari 2021 yang lalu. Vaksin ini sendiri memiliki daya tahan mulai dari 1 hingga 1,5 tahun dengan penyimpanan dibawah suhu 2 derajat sampai 8 derajat celcius.
Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir juga menyatakan Bio Farma sudah menyiapkan digital solution yang bersifat end-to-end mulai dari pabrik produksi, proses distribusi dan sampai di tujuan akhir seperti fasilitas kesehatan, dan proses pendistribusian ini, dapat di monitor real time di Command Center Holding BUMN Farmasi agar mempermudah sistem distribusi.
Sumber:
Kompas
CNN
Detik
Terpopuler

Lapor Pajak 2025: Kupas Tuntas Aturan dan Cara Lapor Pajak Terbaru
Memasuki tahun 2025, aturan perpajakan mengalami perubahan s...

Prabowo Bertekad Hapus Pajak Rumah Hingga 16 Persen
Presiden terpilih Prabowo Subianto ingin menghapus pajak pem...

Berikut Biaya-Biaya yang Harus Dibayar Saat Beli Rumah, Simak Baik-Baik
Membeli rumah bisa menjadi keputusan finansial terbesar yang...

9 Faktor Penghambat Dalam Membuka dan Mengembangkan Usaha, Bagi Pemula Harap Diperhatikan
Memulai usaha baru merupakan suatu langkah yang penuh tantan...

Apa Saja Sih Penyebab Kredit Macet? Berikut Penjelasannya, Lengkap dengan Dampaknya
Kredit macet terjadi ketika penerima pinjaman, baik individu...
Artikel dan Berita Lainnya

25 February 2025
Pahami Hal-Hal Berikut Ini Sebelum Ambil Pinjol, Jangan Asal-Asalan
Masih minimnya pemahaman masyarakat Indonesia tentang literasi keuangan masih menjadi tantangan besar, terutama di wilayah pedesaan. Hal ini menyebabkan banyak warga terjebak dalam jeratan pinjaman on...

27 February 2025
Ingin Deposito? Pahami Penjelasan Ini Dulu Sebelum Memulainya
Keuangan memegang peranan penting dalam menjaga kelangsungan hidup kita. Oleh karena itu, pengelolaan keuangan yang bijak dan terencana sangatlah penting untuk dilakukan. Tidak hanya cukup untuk memen...

11 September 2024
Investasi Properti: Instrumen Investasi Jangka Panjang yang Memiliki Potensi Keuntungan Besar
Properti merupakan salah satu aset yang dapat digunakan untuk investasi jangka panjang. Investasi properti dinilai sebagai instrumen investasi yang fleksibel, menguntungkan tapi minim akan risiko....