Ingin Membuka Usaha? Kenali Dulu Langkah-Langkahnya!
06 February 2024 by Marcomm

Membuka sebuah usaha harus memerlukan ide serta inovasi baru agar dapat bisa bersaing dengan para kompetitor yang sudah ada. Jika terdapat peluang untuk membuka sebuah usaha namun masih terhambat karena terdapat halangan entah berupa modal usaha atau niat yang belum akan sangat disayangkan jika harus melewati kesempatan emas yang sudah ada di depan mata. Mungkin masih banyak yang belum tahu mengenai tahapan-tahapan awal untuk membuka sebuah usaha. Artikel ini hadir untuk membantu anda dalam membuka usaha andal.
Banyak Jalan Menuju Roma, begitu kata pepatah. Sama halnya dengan mencari rezeki, mempunyai banyak jalan untuk mendapatkannya mulai dari ada yang bekerja di kantoran hingga membuka usaha. Seperti yang diketahui bahwa membuka sebuah usaha menjadi tantangan besar bagi kebanyakan orang. Membuka sebuah usaha tidaklah cukup hanya dengan modal berani saja, namun membuka usaha juga perlu adanya perhitungan yang matang agar usaha yang dibuat dapat berjalan dengan baik dan lancar untuk kedepannya.
Membuka sebuah usaha harus memerlukan ide serta inovasi baru agar dapat bisa bersaing dengan para kompetitor yang sudah ada. Jika terdapat peluang untuk membuka sebuah usaha namun masih terhambat karena terdapat halangan entah berupa modal usaha atau niat yang belum akan sangat disayangkan jika harus melewati kesempatan emas yang sudah ada di depan mata. Mungkin masih banyak yang belum tahu mengenai tahapan-tahapan awal untuk membuka sebuah usaha. Artikel ini hadir untuk membantu anda dalam membuka usaha andal.
- Menentukan Usaha
Jika anda ingin membuat usaha pastikan kalian sudah menentukan jenis usaha apa yang ingin anda kembangkan. Anda harus sudah menentukan ingin terjun ke dalam jenis usaha apa, mulai dari usaha kuliner, usaha produk, dan masih banyak lagi usaha lainnya. Anda juga harus memperhatikan jenis usaha anda apakah sudah pernah ada sebelumnya atau tergolong ke dalam usaha yang baru. Jika usaha anda baru dan masih fresh, akan memberikan nilai tambah karena minimnya persaingan.
Pastikan anda cocok dengan jenis usaha yang akan anda jalankan nantinya. Hal ini bertujuan agar anda senantiasa senang dalam menjalankan usaha yang anda buat sendiri. Jika anda merasa tidak cocok maka inovasi dan kreativitas akan usaha anda terasa tidak akan maksimal.
- Menentukan Target Pasar
Hal yang tidak kalah penting adalah dengan menemukan target pasar yang sesuai. Anda dapat menggolongkan usaha yang anda buat kedalam beberapa kategori. Misalnya anda menjual produk kecantikan, pastikan anda menargetkan jenjang umur dari para konsumen agar produk usaha kalian tidak melenceng dari target pasar.
- Uji Coba Produk
Ketika anda sudah mulai memikirkan untuk membuka usaha maka anda juga harus melakukan riset mendalam terhadap produk yang ingin anda jual kepada publik. Racikan yang pas serta riset yang mendalam terhadap produk yang akan anda jual akan mendapatkan nilai tambah di mata para calon pelanggan. Jika anda sudah yakin dengan produk buatan anda saatnya melakukan uji coba produk anda di pasaran dan lihat apakah respon dari para calon pembeli. Dengan melihat respon para calon pembeli akan tahu apakah produk anda memiliki nilai jual atau tidak.
- Memperbanyak Ilmu
Jika kalian tidak sanggup untuk mempekerjakan manajer atau staff lainnya untuk menjalankan bisnis anda, anda dapat mempelajari hal-hal yang perlu diketahui mengenai bisnis sendiri. Media saat ini sudah banyak membantu dalam mencari informasi. Dengan berbekal ilmu yang banyak dan meningkatkan relasi yang baik akan berdampak pada usaha yang anda buat untuk kedepannya.
- Modal
Anda tetap memerlukan modal usaha untuk usaha yang akan anda buat. Modal memang tidak harus besar, namun dengan menggunakan modal secara tidak langsung konsep serta keinginan untuk membangun usaha semakin terbuka lebih luas lagi. Selain modal uang, modal tenaga dan waktu diperlukan agar anda dapat membuka usaha kalian secara optimal.
Demikian merupakan beberapa penjelasan singkat mengenai bagaimana cara untuk membuka usaha bagi anda yang masih ragu dan tidak tahu. Dalam membangun sebuah usaha memang penuh tantangan yang akan dihadapi untuk kedepannya misalnya rasa tidak percaya diri, takut akan gagal, dan tidak ingin mengambil resiko lebih. Kekurangan modal usaha juga menjadi salah satu penghambat dimana orang takut ingin membuka sebuah usaha karena takut merugi dan usaha yang dibuat tidak akan bertahan lama.
Anda tidak perlu takut atau khawatir lagi, karena Loan Market memiliki program pinjaman untuk modal usaha anda. Loan Market menawarkan jaringan eksklusif dengan berbagai partner baik dari perbankan, multifinance, fintech, dan koperasi untuk memudahkan masyarakat dalam menemukan skema pinjaman yang tepat. Loan market sudah tercatat di OJK sejak 2019 berkomitmen untuk terus menyediakan informasi yang akurat, membandingkan penawaran dari 27 lembaga keuangan terpercaya, menyediakan layanan konsultasi untuk membantu membuat keputusan finansial yang tepat.
Written by: Dimas Bagus Prakoso
Intern Marcomm Loan Market
Editor: Theresia S. Tamba (SPV Marcomm Loan Market)
Terpopuler

Pengajuan KPR Ditolak oleh Bank atau Lembaga Keuangan? Ini Dia Penyebabnya
KPR menjadi salah satu alternatif bagi Anda untuk memiliki r...

Lapor Pajak 2025: Kupas Tuntas Aturan dan Cara Lapor Pajak Terbaru
Memasuki tahun 2025, aturan perpajakan mengalami perubahan s...

Prabowo Bertekad Hapus Pajak Rumah Hingga 16 Persen
Presiden terpilih Prabowo Subianto ingin menghapus pajak pem...

Berikut Biaya-Biaya yang Harus Dibayar Saat Beli Rumah, Simak Baik-Baik
Membeli rumah bisa menjadi keputusan finansial terbesar yang...

9 Faktor Penghambat Dalam Membuka dan Mengembangkan Usaha, Bagi Pemula Harap Diperhatikan
Memulai usaha baru merupakan suatu langkah yang penuh tantan...
Artikel dan Berita Lainnya

06 May 2024
5 Waktu Ideal untuk Mengajukan Pinjaman Modal Usaha
Modal usaha yang cukup memungkinkan suatu usaha untuk memenuhi kebutuhan operasionalnya, memperluas bisnis, berinvestasi dalam pengembangan produk atau layanan baru, serta menanggung berbagai risiko d...

30 May 2024
Panduan Lengkap Tentang KPR: Rahasia Membeli Rumah Impian di Masa Kini
Bagi kamu yang rencana membeli rumah di masa dekat yang akan datang, jangan lupa untuk mencari lebih tahu tentang KPR ini. Untungnya, artikel ini akan membahas semua hal yang kamu perlu ketahui tentan...

12 March 2025
Peluang Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan: Maksimalkan Keuntungan dengan Strategi Cerdas
Selama bulan Ramadhan, permintaan akan berbagai produk dan layanan meningkat signifikan, terutama di sektor makanan, fashion, dan jasa berbasis Ramadhan. Namun, tanpa strategi yang tepat, peluang bisn...